Monday, April 4, 2016

Energi Potensial



Energi Potensial
          Semua energi di dunia ini terbagi ke dalam satu dari dua jenis energi, yaitu energi yang aktif dan energi yang tersimpan untuk digunakan di masa depan. Energi yang tersimpan disebut energi potensial, sebab memiliki kemampuan (atau potensi) untuk digunakan nantinya. Energi potensial ada di mana-mana, di inti Matahari atau di kaki kutu yang melompat. Ada lima kategori yang berbeda dari energi potensial: posisional, listrik, nuklir, kimiawi, dan mekanis.



Baca Juga : Apakah Energi Itu?


Energi Potensial Posisional


(Orang yang berada di lantai delapan memiliki energi potensial delapan kali besar daripada yang di lantai pertama)
      Batu besar di puncak bukit memiliki potensi untuk berguling ke bawah, dengan kecepatan semakin tinggi. Degan kata lain, batu itu memiliki banyak energi potensial dikarenakan posisinya. Serupa dengan itu, orang-orang di lantai teratas gedung perkantoran memiliki energi potensial lebih besar daripada orang-orang di lantai bawah.
 
Energi Potensial Listrik


        Sewaktu awan petir bergemuruh di langit, kristal es dan tetes air saling bergesekan di dalamnya. Akibatnya, energi listrik (listrik statis) terbentuk di dalam awan petir tersebut dengan potensi untuk dilepaskan dalam bentuk sambaran petir. Oleh karena itu, awan petir memiliki energi potensial listrik.

Energi Potensial Nuklir


          Segala sesuatu di dunia terdiri dari partikel-partikel kecil yang disebut atom. Atom tersusun dari partikel-partikel lebih kecil lagi yang disatukan oleh energi. Sebagian besar materi atom terpusat di tengah atau intinya (nukleus). Saat atom pecah, intinya hancur dan melepaskan energi. Oleh karena itu, atom dianggap memiliki energi potensial nuklir.

Energi Potensial Kimiawi


          Kunanng-kunang betina menympan dua zat kimia, lusiferin dan lusiferase di dalam perutnya. Saat mengibaskan ekor untuk memikat pejantan, mereka mengubah energi potensial dalam zat kimia ini menjadi cahaya. Dengan kata lain, kunang-kunang menyimpan energi potensial kimiawi. Baterai juga menyimpan energi potensial kimiawi.

Energi Potensial Mekanis


          Sewaktu musisi mengembuskan udara ke pipi-pipinya, ia menyimpan energi potensial yang dapat diubah terompetnya menjadi energi bunyi. Serupa dengan itu, ketika ditarik, tali busur menyimpan energi yang cukup untuk menembakkan anak panah ke udara. Inilah contoh energi potensial mekanis (atau elastik), karena melibatkan perubahan bentuk benda.

Menggunakan dan Menyimpan Energi Potensial


          Kamu harus melakukan usaha untuk menaiki tangga karena gaya gravitasi selalu menarik tubuhmu ke bawaha. Sewaktu mendaki, kamu harus melawan gaya ini dengan energi yang tersimpan dalam tubuhmu. Semakin tinggi kamu mendaki, semakin besar usahamu untuk mencapai tempat itu dan semakin banyak energi yang kamu gunakan. Pada saat yang sama, semakin tinggi kamu mendaki semakin banyak energi potensial yang kamu peroleh jadi, ketika mencapai lantai delapan, tubuhmu telah menggunakan energi untuk mendaki, tetapi juga mendapat energi potensial yang sama banyaknya dengan energi yang dikeluarkan.

Bagaimana energi diukur?
Satuan energi
Lampu hemat energi
Secangkir kopi
PLTN
Energi diukur dalam satuan yang disebut Joule (J). Satu Joule adalah jumlah energi yang dibutuhkan untuk mengangkat 100 g apel 1 m di atas tanah.
menggunakan    
11 J
per detik
mengandung 34.000 J energi
menghasilkan 1.600.000.000 J per detik



Baca Juga : Jenis Energi

No comments:

Post a Comment