Wednesday, April 6, 2016

Panas dan Dingin

Panas dan Dingin
          Panas adalah salah satu bentuk energi terpenting di dunia. Tanpa panas Matahari, kehidupan tidak akan ada di Bumi. Jika tak ada api, kita tak akan bisa menghangatkan diri atau memasak, apalagi mengemudi mobil atau meluncurkan roket ke angkasa. Namun, dingin juga penting banyak makhluk hidup hanya dapat hidup di iklim beku, dan kita pun terkadang perlu dingin, seperti untuk mengawetkan makanan. Akan tetapi, panas dan dingin tidaklah mutlak. Gunung es bisa dianggap panas dibanding nol mutlak-suhu terendah teoritis-sementara musim panas di Bumi sangat dingin jika dibandingkan dengan inti Matahari yang panas.

Nol Mutlak
Bayangkan jika kamu dapat mendinginkan es batu hingga semua molekul di dalamnya berhenti bergerak pada titik ini, es tidak mengandung energi panas sama sekali. Suhu ini disebut nol mutlak dan setara dengan -273oC. Nol mutlak hanyalah suhu teoritis. Sejauh ini, suhu ini belum pernah tercapai, tetapi para ilmuwan telah berusaha mencapainya meskipun beum membuahkan hasil.

Apakah itu energi panas?
Bila kamu dapat melihat molekul-molekul air dalam secangkir kopi panas, mereka akan melejit ke sana-kemari, saling bertabrakan seperti mobil senggol. Benda panas memiliki energi panas karena kecepatan gerak atom atau molekulnya. Pada benda dingin, atom atau molekul bergerak lebih lambat sehingga memiliki lebih sedkit energi panas.

Pembekuan
Makanan menjadi rusak karena bakteri berkembang biak di dalamnya dan menyebabkan pembusukan. Pada musim panas yang terik, bakteri berbiak dengan cepat sehingga makanan lebih cepat rusak. Untuk memperlambat pertumbuhan bakteri, makanan harus dibekukkan. Semakin dingin suhu suatu benda, semakin tahan lama. Kita memasak makanan untuk alasan yang sama-suhu tingggi membunuh bakteri berbahaya sehingga makanan lebih aman untuk di santap
Angin Dingin
Sewaktu bertiup, angin membawa energi panas dari tubuh kita dengan lebih cepat, sehingga suhu tubuh kita turun dan terasa lebih dingin. Semakin kencang tiupan angin, kita akan merasa semakin dingin-bahkan ketika suhu tidak berubah. Pada musim dingin, ketika suhu sangat dingin dan angin kencang bertiup, suhu akan terasa 20 derajat lebih rendah dan es terbentuk jauh lebih cepat. Efek ini disebut windchill.

Merah Membara
Perapian dan tungku melepaskan cahaya serta panas. Ketika dipanaskan hingga kira-kira 1.000oC, baja menyala merah membara. Ketika menyerap panas dari api, atomatom dalam baja melepaskan energi radiasi elektromagnetik yang sebagian memancar ke mata kira sebagai cahaya merah dan kuning. Kita dapat merasakan sisa energinya pada kulit kita sebagai sejenis “cahaya tak kasat mata” yang disebut radiasi inframerah.

Bagaimana mengukur panas?

Sewaktu benda memanas, atom-atom dan molekul-molekulnya bergerak lebih cepat dan suhunya meningkat. Suhu adalah ukuran seberapa cepat atom-atom bergerak. Termometer, seperti lembaran kristal cair pada gambar di samping, menunjukkan suhu suatu benda dengan segera. Kecuali saat sakit, tubuh kita hampir selalu bersuhu sama, 37oC.

Panas Gurun
Salah satu tempat terpanas di Bumi adalah Death Valley, California, di AS, yang suhu musim panasnya bisa mencapai 54oC. Lembah ini menjadi panas karena sangat dalam: beberapa bagian 86 m di bawah permukaan laut. Pegunungannya yang menjulang tinggi menahan panas Matahari dan menyalurkannya ke dasar lembah. Namun, ketika malam, sewaktu energi matahari menghilang, lembah itu segera menjadi dingin.

Seberapa panaskah gunung es?
Gunung es mengandung lebih banyak energi panas daripada secangkir kopi panas. Walaupun suhunya lebih dingin, gunung es mengandung lebih banyak molekul air yang masih mengandung energi panas. Bila dijumlah, seluruh molekul es dingin dan lambatnya mengandung lebih banyak panas karena jumlahnya lebih besar




Pembuangan Roket
 

        Enjin Pesawat Ulang-Alik menghasilkan panas dari dingin. Bahan bakar hidrogen disimpan sebagai zat cair dingin bersuhu -252oC, tetapi lalu dengan cepat memanas hingga lebih dari 3.300oC. pesawat Ulang-Alik menggunakan 100 ton hidrogen cair sekitar 8 menit, dan mencapai kecepatan 70 kali lipat mobil balap agar dapat meluncur menuju antariksa

No comments:

Post a Comment